BeritaPemerintahan

Terjadi Penambahan Kasus, Bupati Minta Prokes dan Masker Ditingkatkan

Menyikapi penambahan kasus Covid-19 di Kabupaten Bulungan, Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si meminta protokol kesehatan khususnya penggunaan masker ditingkatkan, terutama di tempat-tempat keramaian. Kemudian Pertemuan Tatap Muka (PTM) Terbatas di sekolah juga diterapkan khususnya di Tanjung Selor. Bupati menegaskan hal itu saat memimpin rapat bersama Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 di Ruang Rapat Bupati pada Minggu siang (20/2).
“Seperti pusat-pusat perbelanjaan, pusat keramaian termasuk cafe-cafe agar prokes ditingkatkan, dengan menyediakan masker bagi pengunjung dan sebagainya,” tegas Bupati. Dalam pertemuan dipaparkan, sampai dengan Minggu, 20 Februari 2022 terdapat 143 kasus aktif Covid-19, terdiri Kecamatan Tanjung Selor 101 kasus, Tanjung Palas 10 kasus, Tanjung Palas Utara 16 kasus, Bunyu 6 kasus dan Sekatak 2 kasus. Sementara Kecamatan Peso Hilir, Peso dan Tanjung Palas Tengah masih 0 kasus.
“Kemudian Pertemuan Tatap Muka (PTM) Terbatas di sekolah-sekolah juga mungkin diterapkan karena ada kasus yang ditemukan di sekolah yang bisa menyebabkan penyebaran,” ujar Bupati.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button